Sel, 12 Nov 2024

Usia Emas PPNI, Perawat Ngawi Bersatu Padu Membangun Kesehatan Masyarakat 

TABLOID_PRESSIND NGAWI | Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Kabupaten Ngawi merayakan puncak peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-50 di Kantor Sekretariat PPNI pada hari Minggu (17/3). Acara ini dihadiri oleh Wakil Bupati Ngawi, Dwi Rianto Jatmiko, dan seluruh anggota PPNI se-Kabupaten Ngawi.

Ketua PPNI Kabupaten Ngawi, Suratno, dalam sambutannya menyampaikan bahwa PPNI siap mendukung dan bersinergi dengan Pemerintah Kabupaten Ngawi dalam membangun dan menyehatkan masyarakat.

“Kami siap untuk bersinergi bersama membangun dan ikut berpartisipasi dalam menyehatkan masyarakat Kabupaten Ngawi,” ujarnya.

Sementara itu, Wakil Bupati Ngawi Dwi Rianto Jatmiko, dalam sambutannya mengapresiasi peran PPNI dalam memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat. Di usia emas 50 tahun, Wabup Ngawi berharap PPNI dapat menjadi bagian penting dalam meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat di Kabupaten Ngawi.

“Di usia emas 50 tahun ini, PPNI diharapkan semakin profesional dan menjadi bagian dari Pemerintah Kabupaten Ngawi dalam memberikan pelayanan kesehatan bagi masyarakat. Terlebih di era deskripsi digital dan tantangan dalam peningkatan SDM keperawatan,” ujar Wabup Ngawi.

Peringatan HUT ke-50 PPNI ini menjadi momentum bagi seluruh perawat di Kabupaten Ngawi untuk terus meningkatkan profesionalisme dan bersatu padu dalam membangun kesehatan masyarakat.

Wartawan: Fatkhul Mu’anam

Editor: Abdul Ghofar

image_pdf

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*

*

*