Sab, 15 Mar 2025

Libur Lebaran ASN Tahun 2024 10 Hari, Simak Jadwal Lengkapnya

PRESSIND, NGAWI I Kabar Gembira untuk Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemda Ngawi, Mendasar Surat Edaran Bupati Ngawi No. 000.8.3/3/404.103.1/2024 Tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2024, Mendasar Keputusan Bersama Menteri Agama, Menteri Ketenagakerjaan, dan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia Nomor 855 Tahun 2023, Nomor 3 Tahun 2023 dan Nomor 4 Tahun 2023 tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2024.

Pemerintah telah menetapkan 8 hari cuti bersama dan 2 hari libur nasional untuk Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah.

Menurut SKB 3 Menteri Nomor 3/HK.03.01/2023, Nomor 10 Tahun 2023, dan Nomor 1 Tahun 2023 dan Keppres Nomor 24 Tahun 2023 Cuti bersama berlaku bagi ASN, pegawai swasta, dan pekerja lainnya. dan Libur nasional hanya berlaku bagi ASN.

Libur Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah Tahun 2024 akan berlangsung selama 10 hari, terhitung dari tanggal 6 April hingga 15 April 2024. Informasi ini disampaikan oleh Kabag Organisasi Sekretariat Daerah (Setda) Kabupaten Ngawi, Hari Wahono. Senin (25/03/2024).

Berikut rincian jadwal libur dan cuti bersama Lebaran 2024 di Ngawi:

  1. Sabtu, 6 April 2024: Libur akhir pekan nasional.
  2. Minggu, 7 April 2024: Libur akhir pekan nasional.
  3. Senin, 8 April 2024: Cuti bersama Hari Raya Idul Fitri 1445 H.
  4. Selasa, 9 April 2024: Cuti bersama Hari Raya Idul Fitri 1445 H.
  5. Rabu, 10 April 2024: Libur nasional Hari Raya Idul Fitri 1445 H
  6. Kamis, 11 April 2024: Libur nasional Hari Raya Idul Fitri 1445 H
  7. Jumat, 12 April 2024: Cuti bersama Hari Raya Idul Fitri 1445 H
  8. Sabtu, 13 April 2024: Libur akhir pekan nasional
  9. Minggu, 14 April 2024: Libur akhir pekan nasional
  10. Senin, 15 April 2024: Cuti bersama Hari Raya Idul Fitri 1445 H.

Hari Wahono menghimbau kepada seluruh ASN di lingkungan Pemerintah Kabupaten Ngawi untuk mematuhi jadwal libur dan cuti bersama tersebut.

“Bagi ASN yang cuti bersama, agar tetap menjaga komunikasi dan memastikan kelancaran tugas kedinasan,” imbuhnya.

“Libur panjang Lebaran 2024 ini diharapkan dapat dimanfaatkan oleh masyarakat Ngawi untuk bersilaturahmi dengan keluarga dan kerabat, serta berlibur bersama keluarga” pungkasnya.

Wartawan: Fatkhul Muanam
Editor: Abdul Ghofar
image_pdf

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*

*

*