Jum, 14 Feb 2025

PEMBONGKARAN MAKAM WALI LIMO, BERDASARKAN HASIL RAPAT KOORDINASI

Anggota Perjuangan Walisongo Indonesia (PWI) Kabupaten Ngawi Saat Mencopot Plan Ajah Jalan Makam Wali Limo di Desa Guyung Kecamatan Gerih Kabupaten Ngawi (foto;Dok)

PRESSINDO_NGAWI | Pengurus Daerah Perjuangan Walisongo Indonesia (PWI) Kabupaten Ngawi melaksanakan pembongkaran makam Wali Limo di Desa Guyung, Kecamatan Gerih, Kabupaten Ngawi. Keputusan ini diambil setelah melalui rapat koordinasi yang dipimpin oleh Kapolsek Gerih pada Rabu, 25 Desember 2024, di rumah Kepala Desa Guyung. Rapat tersebut dihadiri oleh Forkopimcam Gerih dan tokoh masyarakat setempat.

Adapun alasan pembongkaran makam tersebut adalah sebagai berikut:
1. Terbukti tidak ada jasad yang dimakamkan di lokasi tersebut.
2. Menghindari pemalsuan informasi kepada publik.
3. Memberikan klarifikasi terhadap penyesatan umat.
4. Mencegah terjadinya manipulasi sejarah terkait perjuangan agama Islam di Desa Guyung.
5. Menghindarkan masyarakat dari kemusyrikan akibat menjadikan makam sebagai berhala.

Anggota PWI LS saat melaksanakan Pembongkaran Makam Wali Limo di Desa Guyung Ngawi (Foto: Dok)
Anggota PWI LS saat melaksanakan Pembongkaran Makam Wali Limo di Desa Guyung Ngawi (Foto: Dok)

Ketua PWI Ngawi, Budi Cahyono, menyatakan bahwa langkah ini diambil untuk menjaga kemurnian ajaran Islam dan mencegah penyebaran informasi yang tidak benar di masyarakat. “Ini adalah upaya untuk memurnikan ajaran agama dari praktik-praktik yang menyimpang,” ujarnya, Minggu (12/01/2025).

Hal senada disampaikan oleh Ketua Dewan Kasepuhan, K. Abdullah Mahfud, yang turut memberikan persetujuan terhadap keputusan tersebut. Ia menegaskan pentingnya merawat keaslian sejarah dan menjauhkan masyarakat dari keyakinan yang tidak sesuai dengan ajaran Islam.

“Dengan pembongkaran ini, diharapkan masyarakat dapat lebih memahami pentingnya menjaga keaslian sejarah dan meluruskan pemahaman yang keliru.” Tuturnya.

Wartawan: Abdul Ghofar
Editor: A Febri TH
image_pdf

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*

*

*