Tabloid_PresisiInd, NGAWI I Kondisi Pandemi Covid-19 saat ini tak menyurutkan tekad untuk mengembangkan pertanian, Pemerintahan Desa (Pemdes) Sekarputih, Kecamatan Widodaren, Kabupaten Ngawi akan mendorong dinamika pembangunan pedesaan sehingga desa tidak hanya menjadi objek, tetapi sebagai subjek pembangunan. Karena itu, pemerintah diharapkan dapat mendorong pembangunan pertanian dengan memberikan dukungan untuk infrastruktur pertanian.
Kepala Desa Sekarputih Sukisman mengatakan, Petani di sekitar dusun sekarputih, rt 03/02, Desa Sekarputih, Kecamatan Widodaren dapat merasakan adanya sumur proyek pengembangan air tanah (P2T), “Kami segenap warga masyarakat Desa Sekarputih khususnya mengucapakan terima kasih atas perhatian Pemkab Ngawi dalam hal ini Dinas PUPR atas dibangunnya sumur. Seluruh warga sepakat akan memelihara dan merawat sumur ini agar bisa digunakan sampai ke anak cucu kami,” ucapnya saat ditemui warta Taboid Presisi Indonesia dikantornya. Senin (19/01/2020).
Lebihlanjut ia mengatakan, Melalui Inpres no 3 Tahun 1999, Pemerintah membuat kebijakan terkait pembaharuan pengelolaan irigasi dengan menyerahkan tugas, tanggung jawab dan kewenangan pengelolaan irigasi kepada P3A sebagai upaya pemberdayaan P3A dalam pelaksanaan operasional dan pemeliharaan (OP) dan keberlanjutan irigasi.
“P2T yang berada Dusun Sekarputih, Desa Sekarputih merupakan sumur pompa bantuan dari Pemerintah Kabupaten Ngawi pada tahun 2020 guna mengairi area persawahan di wilayah Dusun Sekarputih yang minim mendapat pengairan dari saluran irigasi. Dalam perjalanan pemanfaatan sumur P2T ini, selain menghadirkan manfaat bagi petani di wilayah Dusun Sekarputih sumur P2T ini juga menjadi aset bagi desa,”terangnya.
Di tempat yang berbeda Abdul Salam Pengurus HIPPA Desa Sekarputih menerangkan, menurutnya fungsi dan kegunaan sumur P2T sangat besar, bisa mengaliri lahan sekitar 30 hektar. “Ini Saya lakukan agar Petani didesa Sekarputih dapat bersinergi dan memanfaatkan sumur P2T dengan baik. Oleh karena itu, desa sekarputih memulai memfungsikan sumur P2T demi kemajuan dan kemakmuran para petani”, ucapnya.
“Saya berjanji akan menjaga dan mengelola sumur bor tersebut bersama-sama warga, Selain itu tak lupa saya menghaturkan terima kasih yang tak terhingga kepada Pemerintah Kabupaten Ngawi yang sudah membuatkan sumur bor untuk masyarakat Desa Sekarputih”, tandasnya. (ADV_DesaSekarputih/fm)
Kontributor: Fatkhul Muanam