Rab, 18 Sep 2024

DPK Ngawi Gelar Peluncuran Buku Bintang Patin

TABLOID_PRESSIND, NGAWI I Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Ngawi Gelar peluncuran Buku Bintang Patin berlangsung di Pendapa Wedya Graha Pemkab Ngawi.

Ketua TP PKK Ngawi sekaligus penulis buku Bintang Patin Ana Mursyida Ony Anwar membuka peluncuran buku Bintang Patin.

Seperti diketahui, Karena selama ini tingkat makan ikan khususnya kepada anak-anak masih rendah, peluncuran buku Bintang Patin tersebut bertujuan pengenalan makan ikan kepada anak-anak sejak dini.

Ketua TP PKK Ngawi Ana Mursyida mengatakan, Stunting di Kabupaten Ngawi menjadi salah satu program prioritas yang harus ditekan angka kenaikannya dan memperkaya literasi bagi anak usia dini, hal itulah yang menginspirasi terciptanya buku Bintang Patin.

“Kita terus lakukan penekanan angka stunting melalui protein hewani sekaligas mengangkat serta mengenalkan konsumsi ikan patin di kabupaten ngawi pada anak-anak agar memperoleh gizi baik dan tumbuh cerdas,” ujarnya melalui rekaman cellular. Selasa 5/12/23.

Melalui rekaman cellular, Wakil Bupati Ngawi Dwi Rianto Jatmiko mengatakan, Ini perlu diapresiasi ide dan gagasan melalui pendekatan humanis sehingga melahirkan karya buku berjudul Bintang Patin.

“Sangat relevan dengan kondisi saat ini menjadi pedoman bagi seluruh stakeholder dan kerjasama seluruh OPD daoam menekan angka stunting, sehingga memotivasi anak untuk menggemarkan literasi yang dikemas dalam bentuk buku cerita kreatif,” ungkapnya.

Pada kesempatan itu tampak hadir, Ketua GOW Inneke Dwi Rianto Jatmiko, Ketua Bidang 4 TP PKK Ngawi Sunarmi Kusnindar, Kadis Perpusip Ngawi Kartikawari Pinilih, Kadis Kominfo Ngawi Wahyu Sri Kuncoro, Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Ngawi Sumarsono, Kadis PMD Ngawi Kabul Tunggul Winarno, Kadis Kesehatan Ngawi Yudono, Kepala Cabang penerbit Erlangga Dodi Wahyudi dan Bunda PAUD Kecamatan se-Kabupaten Ngawi.

Wartawan: Fatkhul Mu’anam

image_pdf

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*

*

*